Ulang tahun selalu menjadi momen yang spesial bagi semua orang, apalagi anak-anak. Dan di hari yang penting ini, sayang jika rasanya tidak dirayakan agar menjadi lebih istimewa. Jika adik atau keponakan kamu akan berulang tahun dan berencana mengadakan pesta ulang tahun, kamu harus mempersiapkan hampers atau souvenir ultah yang lucu dan unik untuk para tamu.
Memilih hampers ultah anak cukup menantang, karena selain harus menarik juga harus bermanfaat. Jika kamu kesulitan mencari sesuatu yang cocok untuk dijadikan souvenir nanti, kamu bisa melihat daftar rekomendasi barang atau makanan yang bisa kamu jadikan hampers ultah untuk para tamu undangan berikut ini.
Handuk
Sumber: Howel and Co
Handuk adalah kebutuhan dasar setiap orang dan model handuk saat ini sudah sangat beragam, seperti yang ditawarkan oleh Howel and Co. Mereka mengeluarkan produk Howel Kids khusus untuk anak-anak yang bisa custom nama, warna dan gambarnya. Dikemas dalam box yang cantik, handuk custom ini menjadi souvenir ultah anak yang unik sekaligus bermanfaat lho.
Botol Minum
Sumber: Shopee
Botol minum menjadi salah satu barang wajib dan berguna untuk anak, karena anak yang aktif lebih cepat dehidrasi dan butuh asupan cairan yang banyak. Menariknya, botol minum anak kini tersedia dalam banyak model dan desain, salah satunya seperti di atas. Akan sangat unik jika tiap tamu undangan mendapatkan hampers botol dengan nama mereka. Pasti mereka senang banget!
Ransel Custom
Sumber: BigGo
Barang bermanfaat lainnya yang bisa diberikan sebagai hampers ultah anak adalah tas sekolah. Jika kamu punya budget lebih, tak ada salahnya memberikan ransel custom seperti di atas. Harganya bervariasi, tergantung bahan, ukuran dan desain. Bagi anak kecil, hampers tas sekolah bertuliskan nama mereka akan sangat menyenangkan.
Meja Lipat
Sumber: Tokopedia
Hampers ultah anak lainnya yang sedang tren dan unik adalah meja belajar lipat. Untuk anak balita hingga SD, meja belajar lipat sangat dibutuhkan untuk menunjang kegiatan belajar mereka. Yang bikin menarik, meja lipat ini sekarang sudah bisa custom desain, warna dan ada namanya juga. Siapapun anak yang menerimanya pasti akan senang dan makin semangat belajarnya!
Snack Box
Sudah jadi hal biasa jika anak ultah, hampersnya adalah sekumpulan makanan ringan yang dibungkus dalam plastik bergambar kartun favorit mereka. Tapi kini ada hampers snack lain yang lebih menarik dan unik yaitu Snack Box dari Tasty Snack. Kamu bisa request snack sesuai tema pesta ultah, budget atau jenis snacknya, seperti snack box di atas yang berisi snack sehat jadi aman untuk anak-anak. Kamu bisa lihat koleksi Snack Sehat lainnya disini.
Buku Mewarnai
Sumber: Alibaba
Anak usia balita, rasa ingin tahunya masih sangat tinggi. Untuk mengakomodasi rasa penasaran mereka terhadap hal-hal baru, buku mewarnai adalah salah satu ide hampers ultah yang sangat edukatif. Ada banyak desain kartun yang menarik dijual di marketplace, yang bisa dikombinasikan juga dengan pensil warna atau crayon sebagai pelengkap.
Buku Cerita
Sumber: Bookabook
Siapa bilang buku cerita hanya menceritakan kisah orang lain? Di Bookabook, kamu bisa memesan buku cerita custom dengan memilih nama untuk tokoh utamanya sendiri. Ada banyak pilihan jenis cerita dan desain yang tersedia, sehingga kamu tak perlu khawatir kehabisan cerita atau menemukan desain yang sama dengan orang lain.
Set Gypsum Mewarnai
Sumber: Tokopedia
Selain buku mewarnai, ada lagi mainan edukatif yang bisa dijadikan hampers ultah anak yaitu gypsum. Ada banyak yang menjual paket hampers yang terdiri dari gypsum dan cat akrilik untuk mewarnai. Gypsum yang ditawarkan ada yang sudah jadi dan ada pula yang masih dalam bentuk bubuk, dengan menyertakan cetakan gypsum yang membuat anak bisa berkreasi sendiri.
Lego
Sumber: AliExpress
Siapa yang tak kenal lego? Salah satu mainan edukatif favorit anak-anak ini memang harganya lumayan menguras kantong. Jangan khawatir! Sekarang ada mini block mirip seperti lego namun ukurannya lebih kecil dan harganya lebih terjangkau. Ada banyak desain lucu, mulai dari karakter superhero Marvel, Star Wars, snoopy, Pooh, Mickey Mouse dan masih banyak lagi.
Lunch Box
Sumber: Tokopedia
Ada lagi barang yang banyak dipakai anak-anak dan sangat cocok diberikan sebagai hampers ultah yaitu lunch box atau kotak makan untuk bekal anak sekolah. Selain bentuknya yang beragam, sekarang lunch box juga bisa custom nama lho. Jika tertulis nama anak di lunch box mereka, apapun bekal makan siangnya, pasti tambah nafsu makan!
Temukan lebih banyak pilihan snack enak dan sehat lainnya untuk mengisi hampers ultah kamu yuk di Tasty Snack! Untuk pemesanan dalam jumlah banyak, kamu bisa menghubungi kami via WhatsApp atau email ke askus@tastysnack.id .