Memilih hadiah untuk pria tidak semudah yang kita bayangkan. Apalagi berbicara tentang kado untuk suami, istri yang bertemu setiap hari pun belum tentu bisa dengan mudah menemukan hadiah yang tepat.
Apapun isinya, hadiah Valentine atau Ulang Tahun yang diberikan istri pada suaminya pasti membuat mereka senang. Untuk menentukan hadiah yang tepat, kamu bisa melihat apa hobinya? Bagaimana pekerjaannya? Apa kegiatan yang sering ia lakukan sekarang? Pertanyaan-pertanyaan sederhana ini bisa jadi panduan dalam memilih kado untuk suami.
Berikut beberapa rekomendasi hadiah untuk kado ultah suami yang bikin mereka tambah cinta.
1 | Coffee Gift Set
Suami kamu penikmat kopi? Maka hadiah yang pasti berhasil membuatnya tersenyum adalah memberikannya kopi. Tapi kali ini bukan kopi rentengan, tapi hampers berisi kopi favorit, cookies dan mug untuk teman minum kopi.
Beberapa brand kopi seperti Starbucks dan Otten Coffee, seringkali menyediakan gift set yang bisa langsung kamu pesan jika tidak pandai merangkai hampers sendiri. Tapi kalau kamu ingin memberikan sentuhan personal, kamu bisa mengemas kopi favoritnya sendiri dalam gift box. Cara menghias gift box bisa kamu lihat disini.
2 | Smart Wallet
Sumber: Ekster.com
Dompet bagi seorang pria bukan hanya sekadar tempat menyimpan uang dan kartu, tapi juga aksesoris fashion. Maka dari itu, dompet yang kamu berikan haruslah yang bagus, baik dari segi kualitas maupun desainnya.
Berikan sesuatu yang berbeda dengan Ekster smart wallet. Dompet ini adalah solusi bagi pria yang suka lupa menyimpan dompetnya dimana. Pasalnya dompet ini bisa dilacak melalui ponsel kita, karena dilengkapi Bluetooth tracker yang bisa terdeteksi hingga jarak 30 meter. Baterainya pun bisa bertahan sampai 6 bulan. Wow!
3 | Jaket
Sumber: Respiro
Jika suami menggunakan sepeda motor untuk bekerja, jaket adalah hadiah yang tepat untuk menemaninya bekerja sehari-hari. Pilihlah jaket yang bisa tahan di segala cuaca dan terbuat dari bahan yang lembut agar nyaman dipakai dalam waktu lama.
Salah satu brand jaket motor yang direkomendasikan oleh mybest, jaket motor dari Respiro tipe Venoz sangat bagus untuk digunakan saat bermotor. Merek yang fokus memproduksi perlengkapan berkendara dan outdoor ini mendesain jaket yang tahan angin sehingga tubuh akan tetap hangat saat malam hari. Bahannya pun diklaim bisa tahan hujan intensitas ringan.
4 | Sepatu
Kamu mencari hadiah yang praktis dan pasti bermanfaat untuk suami? Jawabannya adalah sepatu. Fashion item lainnya yang sangat menunjang penampilan seorang pria adalah sepatunya. Sepatu bisa digunakan sehari-hari untuk bekerja atau berolahraga. Kamu bisa membelikan sepatu sesuai dengan brand favoritnya.
Untuk itu, penting memilih sepatu yang nyaman, berkualitas dan modis agar ia tampil semakin percaya diri. Karena seperti yang tertulis dalam blog The Art Gorgeous, sudah sejak lama sepatu dijadikan sebagai cara untuk menunjukkan status sosial, gaya fashion dan kekayaan seseorang.
5 | Wireless Charger
Sumber: Belkin
Jika suami kamu sangat update terhadap teknologi terbaru, memberikan hadiah yang keren dan praktis adalah jawabannya. Kado ultah untuk suami tak harus selalu yang ia inginkan saja, tapi kebutuhan mereka juga penting.
Suami yang super sibuk seringkali memiliki lebih dari satu gadget untuk bekerja dan memberikan wireless charger adalah hadiah terbaik untuk mereka. Contohnya saja wireless charger dari brand Belkin. Belkin Wireless Charging Stand 10W menjadi wireless charger terbaik tahun 2023 yang diulas oleh The New York Times. Charger ini bisa mengisi daya ponsel dari kosong menjadi 40-50% hanya dalam waktu 1 jam saja. Bisa untuk iPhone maupun Android, desain charger ini simple, tersedia dalam dua pilihan warna: hitam dan putih.
6 | Tiket ke Acara Olahraga
Hadiah terbaik adalah pengalaman. Dengan memberikan tiket nonton pertandingan olahraga apapun yang ia sukai, artinya kamu ingin ia mendapatkan pengalaman baru. Apakah ia suka nonton bola? Nonton pertandingan basket? Atau e-Sport? Semua tiketnya bisa kamu dapatkan dengan mudah di internet.
Jadi tidak ada alasan lagi untuk tidak mendukung suami menggeluti hobinya, apalagi kalau hobinya positif. Momen ini juga bisa memberikan kesempatan kepadanya untuk bersosialisasi, mendapatkan teman baru, bahkan peluang bisnis terbuka lebar.
7 | Smart Water Bottle
Sumber: HidrateSpark
Satu lagi hadiah hi-tech yang pasti mencuri perhatian suami adalah smart water bottle atau botol minum pintar. Semakin hari, kesadaran tentang pentingnya hidrasi itu penting. Dengan memberikan botol minum canggih ini, artinya kamu juga mendukung suami untuk menjalani gaya hidup sehat.
Smart water bottle terbaik 2023 yang diulas oleh Men’s Health mengukuhkan Hidrate Spark PRO sebagai the first smart connected water bottle yang dijual di pasaran. Botol ini mampu mendeteksi asupan air dan lampunya akan menyala untuk mengingatkan untuk minum. Teknologi yang tertanam di dalamnya mampu menghitung dan menyesuaikan target hidrasi berdasarkan tubuh dan tingkat aktivitas. Bisa disinkronkan melalui Bluetooth ke aplikasi HidrateSpark, Fitbit, Apple Health, dan lainnya.
8 | Sweet Gift Box
Source: Lets Bake Love
Jika biasanya ulang tahun kamu memberikan kue, mungkin kali ini kamu ingin memberikan sesuatu yang ‘manis’ versi yang berbeda. Misalnya saja sekotak camilan manis untuk menemaninya beraktivitas sehari-hari, mulai dari bekerja, bermain, olahraga, sampai jadi teman ngemil saat terjebak macet.
Kamu bisa mengkurasi sendiri Sweet Gift Box untuk kado ultah suami disini. Mulai dari memilih snacknya, warna kotaknya, pitanya, sampai pesan spesial yang bisa kamu request untuk dicetak dalam kartu ucapan dengan desain yang sudah kami siapkan. Bahkan kamu juga bisa request Spotify playlist juga lho!
9 | Jadoel Gift Box
Ingin mengajak suami kamu bernostalgia dengan masa kecilnya? Jadoel Gift Box adalah ide kado ultah suami yang sangat unik lho. Dengan memberikan sekotak snack jadul yang dijual saat ia masih anak-anak, artinya kamu mengajak ia mengingat kembali momen-momen indah di masa itu.
Lebih surprise lagi jika kamu bisa mengajak teman-teman masa kecilnya untuk berkumpul di hari ulang tahunnya. Sambil menikmati snack jadul, mereka bisa saling bertukar cerita masa lalu yang seringkali membuat suasana semakin meriah.
10 | Spicy Gift Box
Kebanyakan pria suka sesuatu yang menantang. Tak ada salahnya menghadiahkan sesuatu yang berbeda dan menguji nyali mereka. Jika suami kamu mengaku pecinta makanan pedas, kamu bisa berikan sekotak cemilan dan makanan pedas dari berbagai negara.
Ia bisa mencoba snack dari Korea, Jepang, Singapura, Thailand dan snack pedas dari negara lain. Tentu setiap negara punya ciri khas ‘rasa pedas’ yang berbeda satu sama lain. Nah, disinilah keseruannya. Suami kamu bisa mencicipi makanan pedas versi banyak negara dan kemudian kamu bisa memintanya untuk memilih mana yang menjadi favoritnya.
Hadiah ulang tahun untuk suami tak melulu harus yang mahal, karena sejatinya pasangan akan mengapresiasi apapun yang kamu berikan dengan tulus. Yang perlu kamu lakukan hanyalah sedikit kreativitas untuk memberikan kado ultah yang unik dan berbeda dari hadiah lain yang ia terima. Sudah terbayang mau kasih apa untuk suami nanti? Semoga informasi dari kami bermanfaat ya.