10 Rekomendasi Snack Lapis Coklat Untuk Cemilan Sore – Tasty Snack Indonesia

10 Rekomendasi Snack Lapis Coklat Untuk Cemilan Sore

Apapun makanan yang terbuat dari coklat, pasti rasanya enak dan jadi favorit banyak orang. Mulai dari minuman sampai kue, coklat bisa diolah menjadi banyak produk makanan dan tak sedikit pula makanan yang awalnya biasa aja, jadi lebih unik atau bahkan semakin lezat karena ada tambahan coklat. 

Selain itu, coklat juga mengandung banyak nutrisi yang bagus untuk kesehatan. Kalau kamu penggemar makanan manis, khususnya coklat, Tasty Snack sudah mengumpulkan 10 rekomendasi snack lapis coklat yang pas banget nih buat teman ngemil di sore hari. Penasaran apa aja? Yuk kita bahas satu per satu!

 

 

Hershey’s Chocolate Popcorn

Sumber: Astro Munchiez

Siapa yang tak kenal Hershey’s? Merek coklat asal Amerika ini memang terkenal akan kelezatannya. Tapi pernahkah kamu mencoba popcorn coklat dari Hershey’s? Cemilan klasik yang biasanya disuguhkan dalam varian asin dan manis caramel, kini popcorn dibalut dengan coklat lezat Hershey. Coklatnya sangat lembut, tidak terlalu manis dan berpadu sempurna dengan popcorn yang asin dan renyah. Sangat cocok untuk menemanimu nonton di rumah atau sekadar minum teh di sore hari.

 

 

HBAF Hazelnut Bong Bong

Sumber: Shopee

HBAF adalah merek snack asal Korea dan merupakan singkatan dari Honey, Butter, Almonds, and Friends. Snack kacang almond ini punya banyak varian rasa dan sangat ramah vegetarian. HBAF Hazelnut Bong Bong merupakan varian favorit karena almond dilapisi coklat, hazelnut dan sedikit aroma kopi. Jadi sangat cocok untuk kamu yang mencari snack manis namun ada sentuhan pahitnya.

 

 

Verlin Dark Choco Cluster

Sumber: Bukalapak

Kamu lagi diet dan takut makan coklat? Tenang aja, karena ada snack sehat lapis coklat yang super lezat tapi juga gak bikin gemuk. Verlin Dark Choco Cluster adalah snack yang terbuat dari granola, almond dan Italian dark chocolate premium yang teksturnya creamy, renyah dan gurih. Yang spesialnya lagi, snack granola ini dibuat tanpa menggunakan gula tebu dan mengandung chia seed yang kaya akan omega 3, 6 dan 9 yang baik bagi kesehatan jantung, serta gandum yang tinggi serat bagus untuk kesehatan pencernaan.



Pocky

Sumber: Japanese Taste

Bukan rahasia lagi kalau Pocky adalah salah cemilan favorit segala usia yang popularitasnya sudah mendunia. Snack Jepang ini sangat praktis dan rasanya enak. Biskuit stik lapis coklat yang punya lebih dari 50 varian rasa. Kemasan box merahnya juga sangat menarik dan anak-anak selalu menjadikannya cemilan saat bepergian. Meskipun Pocky asalnya dari Jepang, namun produksinya sendiri sudah tersebar di beberapa negara dan masing-masing negara terkadang memiliki varian rasa edisi terbatas yang cuma bisa dibeli di negara tersebut, misalnya saja Pocky Strawberry dan Pocky Blueberry Korea Edition yang bisa kamu beli disini.

 

 

Olly’s Milk Chocolate Pretzel

Sumber: Olly’s Olly’s

Pretzel super tipis berlapis cokelat ini merupakan camilan rendah kalori yang lezat dan sehat yang dapat kamu bawa ke mana saja. Tidak mengandung pengawet buatan dan dibuatnya dengan cara dipanggang dalam oven bukan digoreng, sehingga mengandung hanya 125 kalori saja. Olly’s Pretzel dilapisi dengan 100% Belgian milk chocolate dan dikemas dalam kemasan yang 100% dapat didaur ulang lho! Kalau kamu mau mencoba rasa original dari snack pretzel ini sebelum mencoba yang lapis coklat, kamu bisa order Olly’s Pretzel Salted Original biar gak penasaran.

 

 

Lotte Choco Pie

Sumber: MU Store

Snack Korea yang satu ini memang bukan snack baru dan popularitasnya pun sudah mendunia. Lotte adalah salah satu produsen makanan terbesar di Korea dan memiliki banyak snack berkualitas dengan rasa yang enak, Choco Pie salah satunya. Biskuit sandwich dengan isian marshmallow yang lezat, lalu dilapisi dengan cokelat super lembut dan manis. Sungguh kombinasi yang sempurna! Karena popularitasnya yang mendunia, mulai banyak produsen makanan yang mengeluarkan produk sejenis, salah satunya Delfi Orion Choco Pie. Kamu lebih suka yang mana?

 

 

Lindt Fruit Sensation

Sumber: Wellenmark

Kira-kira ada gak ya snack yang terbuat dari buah asli, tapi dicampur coklat? Ternyata ada dong! Lindt Fruit Sensation adalah snack buah lapis coklat, inovasi dari Lindt, produsen coklat asal Swiss. Kombinasi unik dark chocolate lezat Lindt yang lembut dan 100% buah asli, menghasilkan perpaduan rasa yang sempurna. Ada tiga varian rasa: Raspberry & Cranberry, Orange & Pink Grapefruit, dan Blueberry & Acai. Rasanya jadi lebih segar, karena ada sentuhan asam dan manis yang unik banget!

 

Meiji Chocolate Cacao 72% Honey Pickled Orange Peel

Sumber: Meccha Japan

Pernah terpikirkan snack yang terbuat dari kulit jeruk? Meiji Chocolate Honey Pickled Orange Peel adalah snack asal Jepang yang terbuat dari kulit jeruk lapis coklat dengan kandungan kakao hingga 72%, yang artinya mengandung polifenol lebih tinggi. Rasanya lezat dan juga sehat!



Beryl’s Coconut Wafer Roll Milk Chocolate

Sumber: NCUT FairPrice

Kelapa dikenal sebagai buah yang bisa diolah menjadi banyak produk. Salah satu yang wajib kamu coba adalah wafer roll yang terbuat dari kelapa asli. Beryl’s Coconut Wafer Roll Milk Chocolate ini sangat renyah, gurih, harum santannya dengan lapisan coklat manis di luar. Sangat cocok dijadikan sebagai cemilan ngeteh sore.

 

Oreo Thins Bites Fudge Dipped

Sumber: Food & Wine

Mirip seperti Choco Pie, Oreo juga ingin mengeluarkan produk sejenis namun tetap menggunakan krim manis bukan marshmallow. Ukurannya lebih kecil dan tipis dari ukuran biskuit Oreo yang biasa, dilapisi coklat yang tebal melimpah. Karena ukurannya yang lebih kecil, cocok menjadi cemilan sekali lahap. Semakin enak lagi kalau makannya dinikmati dengan susu saat cuaca dingin.

 

 

Bagaimana? Apakah dari 10 snack di atas ada yang sudah pernah kamu coba? 

Temukan lebih banyak snack manis dan snack coklat lainnya disini.